Senin, 18 April 2011

Untuk Pemilik Kelinci Pemula

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjH0u1IA7re-6avNeqqq_FUbi85XDp177bSHY2pCMcXT1h-Y-qS3g3YhQEIo3eJOAbR8x93C5JhdN4OQGqHxYCUFsauIH7FCr64_5NzwgaBE4GTVGGbUMReB-OI1arZEOwXpHAxIgjDQrrt/s1600/kelinci.jpg

Kepada rekan-rekan pemelihara kelinci pemula, kami berterimakasih atas apresiasinya dengan mengunjungi situs ini. Berbagai pertanyaan yang datang sangat banyak sekali, dan kebanyakan mempertanyakan tentang hal-hal yang sifatnya sangat dasar dari kelinci. Misalnya jenis rumput kelinci, makanan kelinci, umur perkawinan, cara kawin, memilih kelinci, masa menyusui, pelet kelinci dan lain sebagainya. Sebagian besar pertanyaan-pertanyaan itu sebenarnya sudah lama didiskusikan di blog ini, juga sering didiskusikan di facebook kabar kelinci indonesia.

Mungkin karena maunya bertanya langsung mendapat jawaban, lantas tidak mencoba mencari sumber-sumber referensi terlebih dulu dengan menyimak banyak tulisan yang sudah ada Terlebih pada masalah penyakit, seolah-olah dengan menyodorkan pertanyaan singkat lalu mendapat jawaban praktis dan menyelesaikan masalah. Padahal soal penyakit ini harus dikenali secara tepat dan akurat sehingga solusinya pun tidak menyimpang. Ada banyak yang tidak tahu misalnya, soal membedakan antara caesotroph dengan mencret. Kelinci tidak sakit diduga sakit. Hanya karena telinga kurang tegak lantas bingung dengan menduga sebagai penyakit parah. Ada juga yang lebih parah lagi, mencampur betina dan jantan pada masa kehamilan sampai melahirkan.

Kesemuanya menunjukkan betapa kita kurang mau memahami kelinci secara luas dan mendalam. Kita harus memulai dari pemahaman bahwa mengurus makhluk hidup mestinya tahu detail dari mulai pola kehidupan, sistem perkandangan, makanan, kesehatan dan tindakan medis. Oleh karena itulah mestinya kita harus menggali sumber ilmu pengetahuan yang luas. Bisa dipenuhi melalui buku-buku kelinci, referensi teks yang banyak dari internet, juga belajar langsung melalui praktik kepada peternak yang sudah lama dan berhasil. Semua demi keselamatan kelinci dan kesuksesan kita. Jangan siksa kehidupan kelinci dengan perilaku awam kita sehingga semua menjadi rugi.

Mohon maaf sekiranya pertanyaan tidak dijawab secara cepat karena kami kuwalahan melayani lebih dari 20 pertanyaan setiap hari. Dan jika pertanyaan tidak dijawab itu artinya sudah ada jawaban di dalam blog ini.