Senin, 25 Juni 2012

Burung Perenjak Dan Ciblek (Prinia Familiaris)


Perenjak adalah nama segolongan burung kecil yang lincah dan banyak berkicau. Dahulu, kelompok burung ini dimasukkan ke dalam satu suku (familia) yakni Sylviidae, namun belakangan ini --menurut taksonomi Sibley-Ahlquist yang berdasarkan analisis DNA-- suku tersebut dipecah kekerabatannya menjadi Sylviidae (part) dan Cisticolidae.
Perenjak disebut dengan nama-nama umum di pelbagai daerah, seperti prenjak (Jw.), ciblek (Jw.), cinenen (Sd.), cici atau kecici (Btw.), murai (Mly.), dan lain-lain.
Burung ini umumnya berukuran kecil, ramping dan berekor panjang. Panjang tubuh, diukur dari ujung paruh hingga ujung ekor, kebanyakan antara 10-15 cm; meski ada pula yang lebih dari 25 cm. Kebanyakan berwarna kekuningan, hijau zaitun, atau kecoklatan di punggung, dengan warna keputihan atau kekuningan di perut.
Bersuara nyaring dan resik, perenjak seringkali berbunyi tiba-tiba dan berisik. Beberapa jenis berbunyi keras untuk menandai kehadirannya, sambil bertengger pada ujung tonggak, ujung ranting, tiang, kawat listrik atau tempat-tempat menonjol lainnya.

Burung perenjak menyukai tempat-tempat terbuka, seperti wilayah semak belukarpadang ilalangkebunpekarangan, tepi sawah dan rawa, tepi hutan dan lain-lain.
Mencari makanannya yang berupa ulatbelalangcapung dan aneka serangga kecil lainnya, yang tersembunyi di antara dedaunan dan ranting semak atau pohon. Perenjak sering dijumpai berpasangan, atau dengan anak-anaknya yang beranjak dewasa.
Jenis-jenis perenjak sering bersarang di rumpun ilalang, semak belukar atau kerimbunan daun perdu. Terkadang sarang ini ‘dititipi’ telur burung wikwik kelabu (Cacomantis merulinus) dan sebangsanya yang bersifat parasit.

Suku Cisticolidae
Suku Sylviidae

Suara Ciblek

Suara Prenjak
                                                                    PRENJAK
1. Perenjak - Prinia Familiaris - Sylviidae
2. Perenjak - Prinia Familiaris - Sylviidae
3. Perenjak - Prinia Familiaris - Sylviidae 
4. Perenjak - Prinia Familiaris - Sylviidae
5. Perenjak - Prinia Familiaris - Sylviidae
6. Perenjak - Prinia Familiaris - Sylviidae







Perenjak jawa atau yang juga dikenal dengan nama ciblek adalah sejenis burung pengicau dari suku Cisticolidae (pada banyak buku masih dimasukkan ke dalam suku Sylviidae). Dalam bahasa Inggris burung ini dikenal sebagai bar-winged Prinia, merujuk pada dua garis putih pada setiap sayapnya. Nama ilmiahnya adalah Prinia familiaris

Jantan dibedakan dari betina dengan ukuran tubuhnya yang lebih besar dan aktif berkicau. Ekor lebih panjang dan warna sayap yang lebih gelap. Juga bisa dibedakan dari warna paruh bagian bawahnya : Paruh bawah berwarna putih pucat adalah betina Paruh bawah berwarna putih dengan ujung hitam adalah burung jantan muda Paruh bawah berwarna hitam menyeluruh adalah burung jantan dewasa Bila masih muda dapat dibedakan melalui kuku jari kuku jari kaki yang berwarna kusam adalah burung jantan kuku jari kaki bersih adalah burung betina 





                                                                         CIBLEK
7. Ciblek - Prinia Familiaris Olivaces 



8. Ciblek - Prinia Familiaris Olivaces 


9. Ciblek - Prinia hills - Familiaris Olivaces