Senin, 08 Oktober 2012

Prospek Jenari Pemula

  https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEipVPvqQW5zVRkmq2wpItsWSMFj5rxPF0OCX_5Y82lZ9TIkQy5pKP3DB4Bbqy1mW5Bd_3Y2CblsLkykwf6mIfGfBiENxqkcH1nqNaj35HvE76oAM98Gwqg3KOYUMDHeDB9v7AHIUlVTkFk/s1600/Kandang+ternak.jpg
Ketika Anda sudah memutuskan untuk mencoba menjadi Peternak Kenari (Pemula), atau mencoba coba dulu sebagai sarana untuk latihan, hal yang perlu Anda lakukan adalah sbb :

1.  Carilah posisi / tempat untuk menempatkan kandang Kenari yang sekiranya cukup aman / strategis / nyaman bagi burung kenari  yang cukup layak (tidak terlalu ramai / berisik/ lembab / tidak langsung kena hembusan angin dari luar).

2.    Cari/beli sepasang kenari yang benar-benar sudah siap untuk kawin, apabila belinya jantan dan betina yang belum berjodoh, maka Anda perlu untuk menempatkan kandangnya berdekatan 1-2 hari mungkin butuh waktu sampai dengan 7-14 hari, apabila si betina masih belum menunjukan tanda-tanda menyukai si jantan begitu juga dengan si jantan, nah kalau sudah begini Anda dituntut untuk sabar

3. Tanda-tanda si betina ingin kawin biasanya ditunjukan dengan cara mengepak-ngepakan sayapnya dan kalau sudah birahi maka si betina akan nungging sebagai tanda ingin segera dikawin oleh si jantan, kalau sudah begini maka segera siapkan kandang plus sarang tempat bertelor untuk si betina, kalau si betina itu dara, anda harus membantu membuatkan sarang dari berbagai bahan (jerami putih,kertas Koran,kapas dll) banyak dijual / tersedia di pasar burung.

4.  Kalau si betina sudah bertelur maka Anda sebaiknya menjaganya dari kemungkinan adanya semut,nyamuk,cecak dan yang lebih berbahaya apabila munculnya si tikus, ini yang paling mendapatkan perhatian yang cukup serius. Kalau untuk menjaga dari semut, bisa dengan memberikan kapur ajaib yang dioleskan sekitar kandang luar atau memberikan sedikit bakau disekeliling kandang, untuk menjaga dari ciccak sebaiknya diseputar kandang luar diberikan remah-remah makanan/sisa-sisa makanan dan ini juga untuk menyiasati dari gangguan tikus-tikus agar tak mengganggu kenari.

5.    Biasanya lama ngerami lebih kurang 14-21 hari dari mulai telur pertama sampai dengan menetas, ketika perhitungan hari menetas sudah mendekati, anda harus menyiapkan pakan yang cukup untuk induk kenari yaitu Daun Sosin dan Telur (bisa telur puyuh/ayam) buat persiapan untuk anak kenari.

6.   Ini yang paling penting anda perhatikan yaitu anda harus ronda malam buat menjaga hal-hal yang tidak diinginkan terutama dari gangguan serangga dll, sekitar jam 18.30 wib s.d jam 21.30 wib, soalnya jam jam segini biasanya tikus mencari makanan dan jangan sampai kenari kita yang jadi sasaran.

7.   Ketika anak kenari menetas, akan terdengar suara cicit cicit cuit berulang-ulang, itulah happy ending bagi seorang peternak kenari senangnya minta ampun

8.     Kalau si betina bertelur tidak pada tempatnya/disembarang tempat (bukan disarang) jangan kaget itu pasti betina dara yang masih kebingungan dengan telurnya sendiri, kalau telur tidak pecah, maka anda simpan disarangnya…biarkan si betina dara membiasakan/mengenal lingkungannya dulu .

9.    Satu lagi biar nggak kelupaan jangan lupa untuk selalu membersihkan kandang biar terjaga kenyamanan dan juga kebersihan lingkungan bisa pake alas Koran bekas untuk kotoran burung kenari .

10. Sebagai penghobis kemudian mencoba jadi peternak) kaget juga sich sebenarnya koq peminat burung yang satu ini ( kenari ) kayaknya buanyak benerrrr alias ga abis-abis dan sangat bisa diandalkan untuk dijadikan  sebagai penghasilan tambahan  dan bukan hanya sekedar pekerjaan sampingan kalau tetangga sebelah sich bilangnya bisa dijadikan Mesin ATM


Bahan dasar bagi para peternak pemula adalah : sabar, ulet, tekun dan tentunya jangan lupa untuk selalu berdoa dan bersyukur atas semua usaha untuk keberhasilan dan kesukseskan semoga selalu menyertai kita semua