Rabu, 19 Desember 2012

Decu, si hitam yang aktraktif

Decu atau Pied Bushchat (Saxicola Caprata) adalah jenis burung pengicau kecil dari keluarga besar Muscicapidae dan masuk ke dalam genus Saxiola. berukuran tubuh kurang lebih 15-16 cm, burung jantan mempunyai warna bulu hitam legam mengkilat dan semakin turun ke perut dan kekang berwarna putih, kaki berwarna hitam, paruh hitam sedangkan burung betina berwarna coklat polos.

Burung ini tersebar di Asia, meliputi Asia Barat, Asia Tengah, Asia Selatan dan Asia Tenggara. di Jawa, burung Decu ini berasal dari genus Saxicola Caprata Ssp.Fruticola. si hitam ini menyukai area ladang terbuka dan di pepohonan tidak terlalu tinggi. seperti halnya jenis Sikatan (Flycatcher), burung ini suka memakan serangga sambil terbang dan menyambarnya. mempunyai suara nyanyian yang sangat keras dan mempunyai melody yang harmonis, jika sedang bernyanyi, burung ini akan memainkan ekornya naik turun.


Di pertengahan tahun 1990an dan awal tahun 2000an, burung ini menjadi primadona di kalangan pencinta burung. bahkan di lombakan dengan membuka kelas khusus untuk Decu. akan tetapi telah terjadi efek yang sangat buruk bagi kelangsungan hidup burung ini di alam, yaitu penangkapan secara membabi buta tanpa dibarengi dengan konservasi. hasilnya bisa ditebak, sekarang ini kita jarang sekali atau bahkan tidak mungkin lagi menemui indahnya suara burung ini di alam. memang sekarang lomba burung kelas Decu di tiadakan tetapi nasi sudah menjadi bubur, si kecil Decu ini telah hilang di habitatnya akibat penangkapan liar itu..!! meski demikian, kita bisa melihat burung ini di jual meski tidak sebanyak seperti tahun-tahun kejayaan Decu ini.

Suara burung Decu :
http://www.xeno-canto.org/40060 

Photo burung Decu :