Conures si cerdas yang selalu ingin tahu

Conures termasuk salah satu jenis dari burung paruh bengkok yang paling mudah dipelihara,selain dari keindahan warna warna bulunya burung ini juga termasuk burung yang cerdas, selalu ingin tahu dan lincah. 
Anggap saja burung conures adalah burung yang " berkepribadian burung besar' dalam tubuh burung kecil. Conures memang bertubuh lebih kecil dari kakatua ataupun Nuri tetapi conures memiliki mental dan keberanian serta kharisma cukup untuk burung yang berukuran lebih besar dua kali dari ukuran mereka.

Awas digigit
Conures memiliki paruh yang kuat dan sangat suka menggigit, Oleh karena itu ajarkan atau latihlah burung conures anda untuk tidak menggigit.

Sejarah Conures sebagai hewan peliharaan
Sejak abad 19 conures telah menjadi burung peliharaan yang populer, dan pada akhir 1980an populasi burung ini melonjak seiring dengan popularitas mereka hingga sekarang.
Conures sangat cocok dipelihara untuk dijadikan sebagai teman bukan semata burung peliharaan, karena mereka juga bisa memiliki kasih sayang kepada pemilik yang rutin merawatnya serta selalu bertingkah seperti layaknya seorang balita. burung ini memiliki rasa keingin tahuan yang tinggi sehingga kerap membuat sebuah ruangan berantakan kalau burung ini dilepas didalam ruangan.

Habitat alami
Conures aslinya berasal dari amerika tengah, amerika selatan, meksiko dan beberapa di kepulauan karibia. Dialam liar mereka hidup di pegunungan, hutan-hutan dan lahan pertanian di negara asalnya, hidup berkelompok dengan jumlah sekitar 20an burung. Memakan berbagai macam makanan termasuk buah-buahan, berry serta tanaman-tanaman hasil pertanian yang membuatnya menjadi gangguan bagi petani sekitar.

Beberapa spesis dari conures ini memiliki kebiasan bersarang yang menarik. Beberapa dari spesis mereka bersarang seperti halnya burung normal, ada yang membesarkan anaknya dalam sebuah celah batu atupun lubang di pohon. ada juga yang membesarkan anak-anaknya dalam sarang rayap, yang cukup menarik disini, rayap tidak keberatan sama sekali, rayap hanya mengizinkan conures untuk menempati ruangan tertentu hingga anak-anaknya menetas dan pergi meninggalkan rumahnya.

Spesis ConuresPenangkapan yang berlebihan untuk tujuan ekspor dan komersial telah membuat burung conures masuk kedalam daftar satwa langka.
ada lima kelompok yang berbeda dari jenis conures ini, sebagian besar burung burung ini sangat mirip satu sama lain sehingga sulit untuk membedakan mereka, mereka cenderung memiliki bulu hijau tebal, ekor panjang, paruh bengkok serta cincin alis yg berbulu disekitar matanya.

Gambaran spesis

Cynoliseus Conures

















Cynoliseus adalah termasuk burung yang besar dalam keluarga conures, ukuran mulai dari 17-18 inchi panjangnya.



Conures encognthus adalah burung asli Amerika selatan dan jarang terlihat di daerah lainnya. 




















Nandays dikenal bersuara paling keras dan cerewet sehingga sangat menarik untuk dijadikan sebagai hewan peliharaan.




















Conure aratingas lebih mirip dengan Macaw, baik itu dari karakter serta warna mereka, jenis inilah yang paling terbesar dan bersuara paling keras dari keluarga conures, mereka juga bisa bersifat manis dan senang di elus serta di gendong oleh manusia. 

















Sun Conure adalah yang paling populer dalam dunia burung paruh bengkok, burung ini memiliki warna yang indah serta menyilaukan, meski kecenderungan bahwa burung ini cukup galak dan berisik, conures sun adalah burung yang paling populer.


Conures pirus adalah burung dari jenis keluarga conure yang paling kecil, tapi jangan salah biarpun bertubuh kecil tetapi nyali dan keberaniannya melebih burung dengan dua kali ukuran mereka. mereka terkenal burung yang paling tenang dari keluarga conures.

Karakter dan kebiasaan

Conures adalah burung yang burung yang berisik dan bisa sangat cerewet. suaranya cukup keras bahkan kadang-kadang bisa memekakan telinga.jadi kalau anda termasuk orang yang suka ketenangan dan tidak tahan dengan suara berisik, saya sarankan jangan membeli burung ini. tetapi anda bisa meminimalkan suara berisik burung ini dengan memberinya mainan yang banyak. sekarang ini banyak ragam permainan yang dikhususkan untuk burung paruh bengkok yang banyak dijual di toko-toko burung. dan satu hal lagi conures suka berayun-ayun jadi buatlah sebuah ayunan kecil dalam sangkarnya, dan biasanya akan memekiki girang saat ayunannya bolak balik.

Seperti halnya burung paruh bengkok lainnya, burung conures membutuhkan waktu diluar kandang untuk mengeksplorasi lingkungan sekitarnya , dalam hal ini sebuah ruangan jika anda takut burung anda lepas atau diganggu binatang lain. biarkan burung ini setidaknya 2 jam diluar kandangnya jika burung anda sudah jinak.
 Pengkerodongan diperlukan untuk burung dan tentu saja pemiliknya bisa beristirahat dengan tenang dan aman dari gangguan suara berisiknya :)


Share this article :
 
 
Support : Copyright © 2011. Trend burung - All Rights Reserved