Pelatuk Sendok ( Platalea leucorodia )


Pelatuk Sendok ( Platalea leucorodia ) merupakan burung yang memiliki paruh panjang, pipih serta bundar di ujungnya hingga terlihat seperti sendok.
Burung Pelatuk Sendok memiliki bentuk paruh yang aneh namun bentuk paruh yang khas ini sangat bermanfaat bagi burung Sendok Pelatuk untuk  menyerok, menyendok, menyaring serta memilih makanan ketika sedang mencari makan di daerah perairan yang dangkal.
Ketika musim kawin datang, burung Pelatuk Sendok jantan akan memakai bulu-bulu hias halus putih di kepalanya yang memanjang ke belakang yang membentuk seperti kuncir.Bulu-bulu hias ini yang digunakan untuk menambah keindahan dan keagungan burung jantan itu demi menarik perhatian burung Pelatuk Sendok betina.
Anak burung Pelatuk Sendok yang masih kecil akan memiliki bentuk paruh yang berbeda dengan paruh induknya. Pada awalnya paruh anak burung Pelatuk Sendok yang masih kecil akan berbentuk pendek dan runcing.
Namun seiring pertumbuhan bentuk paruhnya akan mengalami perubahan, yaitu akan memanjang dan membundar di ujungnya hingga ketika dewasa nanti akan memiliki bentuk paruh yang sama dengan paruh induknya.

Share this article :
 
 
Support : Copyright © 2011. Trend burung - All Rights Reserved