TERNAK PARKIT

Ternak Parkit

Sebetulnya saya tertarik dengan usaha ternak parkit ini. tetapi dengan lahan (rumah) saya yang tidak memungkinkan soalnya udah buat burung" yang lain. parkit ini menurut saya burung yang bagus untuk segi hias, selain itu burung ini sangat disukai oleh anak-anak karena keanekaragaman bulunya yang indah. dan juga harganya sekarang udah beda ama yang dulu, dan sekarang usaha ternak ini sudah dilirik oleh sebagian orang. ga ada salahnya kan jika anda mencoba.
setelah lihat dari berbagai sumber, ga salah juga kan kalau saya posting cara berternak parkit. mungkin bermanfaat bagi anda dan juga untuk saya sendiri tentunya hhe :D


parkit merupakan burung yang tak begitu rewel (ga sulit maksudnya) sama seperti mengembangbiakkan burung dara atau sejenisnya. dan juga burung parkit merupakan burung yang sangat produktif.


hal yang perlu disiapkan adalah kandang, ukurannya sedang saja sekitar 2x1x2 (PxLxT). sangkar terbuat dari kawat pagar. karena paruhnya yang sangat kuat bisa merusak sarang kalau terbuat dari kayu.

contoh kandang parkit


jangan lupa menambahkan angkringan dan juga rumah anakan atau kalau di solo namanya "glodokan". tempat bertelur si parkit.

glodokan tempat anakan


kemudian taruh indukan parkit. 10 pasang langsung  ga masalah kog. setelah search si mbah gogle berikut ciri parkit jantan dan betina. jantan memiliki warna bulu biru dibagian atas hidungnya, dan untuk betina warnanya putih kotor atau krem. jangan lupa berikan glodokan jangan hanya satu, tetapi satu untuk setiap pasang parkit.

ternak parkit

pindahkan anakan parkit kalau sudah berumur 40 hari. anakan ini sudah bisa dijual. jangan lupa jagalah kebersihan kandang dan kesediaan air minum dan pakan si parkit karena jumlah indukannya yang banyak.
anakan parkit

anakan parkit

untuk modal awalnya anda bisa menghitung sendiri. sekarang sepasang indukan parkit dijual sekitar 50-70 rb. dan untuk kandangnya anda bisa membuat sendiri hhhee :D (biar bs menghemat modal)

selamat mencoba :D
Share this article :
 
 
Support : Copyright © 2011. Trend burung - All Rights Reserved